Petanahan (29/09/2023). Hari ini Jumat Tanggal 29 September 2023, Smansata memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Tahun 1445 H/2023 bertempat di Lapangan Basket SMA Negeri 1 Petanahan dengan Thema : "Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Sebagai Bentuk Kecintaan Kepadanya".
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW memiliki makna penting bagi umat Muslim. Sebagai momen untuk meneladani nilai-nilai dan ajaran Rasulullah SAW yang diberikan untuk umatnya dalam menjalani kehidupan ibadah maupun bermuamalah.
Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momentum yang sangat istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia. Diperingati pada tanggal 12 Rabiul Awal setiap tahunnya, ini merupakan tanggal kelahiran Rasulullah SAW di Kota Mekah.
Tentunya hari tersebut merupakan sesuatu yang istimewa, khususnya masyarakat di Indonesia. Maka Maulid Nabi dijadikan hari libur nasional setiap tahunnya. Tahun ini Maulid Nabi jatuh pada hari Kamis, 28 September 2023.
Meski diperingati setiap tahunnya, masih banyak orang-orang yang belum mengetahui Makna dan hikmah dari pelaksanaan Peringatan Maulid Nabi itu sendiri.
1. Bermakna Rasa Syukur
Maulid Nabi Muhammad SAW memiliki makna rasa syukur karena beliau telah lahir ke dunia dan menyebarkan suri tauladan yang baik untuk umat Islam. Semasa hidupnya, Rasulullah tidak pernah menyerah untuk menjadi teladan yang baik bagi umatnya. Beliau bersama para sahabatnya senantiasa mengajarkan bahwa Islam merupakan agama yang menyebarkan kebaikan bagi pemeluknya.
2. Mengingat Perjuangan Nabi Muhammad
Dahulu, Rasulullah melakukan syiar Islam melalui dua fase yang berbeda. Fase pertama, melakukan syiar secara sembunyi-sembunyi yang berlangsung selama 3 tahun pertama di masa kenabian. Nabi Muhammad melakukan dakwah kepada orang-orang terdekat terlebih dahulu, seperti keluarga, dan para sahabat.
Setelah itu, turunlah wahyu surat Al-Mudatsir ayat 1-7 untuk melakukan syiar Islam secara terang-terangan. Ketika melakukan syiar secara terbuka, desakan dari kaum Quraisy semakin kencang. Saat peristiwa Isra Miraj, kaum Quraisy tidak segan untuk menuduh bahwa apa yang dilakukan Nabi Muhammad adalah sebuah kebohongan.
Namun Nabi Muhammad tidak menyerah begitu saja, dengan dukungan dari para sahabat dan kerabat terdekat, Rasulullah menjadi tangguh dan strategis dalam melakukan perjuangannya. Maka perayaan Maulid Nabi ini menjadi momentum untuk mengingat perjuangan Nabi Muhammad untuk berdakwah, bahwa Islam membawa kebaikan dengan berpedoman kepada Al-Quran dan Hadits.
3. Sebagai Dzikir dan Doa
Makna berikutnya dari Maulid Nabi Muhammad SAW yaitu melantunkan dzikir dan doa. Salah satu manfaat dari mengumandangkan shalawat kepada Rasulullah SAW adalah mendapatkan syafaat di akhirat kelak. Hal tersebut berdasarkan dengan Hadits Tirmidzi berikut ini:
Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW.
Banyak sekali hikmah yang dapat kita ambil dari Maulid Nabi Muhammad SAW. Berikut lima hikmah yang dapat kita petik dari memperingati hari kelahiran Rasulullah SAW.
1. Kedermawanan Serta Kemurahan Hati
Nabi Muhammad Saw dikenal sebagai sosok yang sangat dermawan dan murah hati. Hikmah pertama yang bisa kita petik adalah pentingnya berbagi dan berbuat baik terhadap sesama manusia.
2. Kesederhanaan
Meskipun beliau merupakan seorang pemimpin, Namun Nabi Muhammad hidup dengan penuh kesederhanaan. Ini mengajarkan kepada kita semua, agar tidak terlalu terpaku pada materi dan menjalani kehidupan sederhana dengan penuh rasa syukur.
3. Keadilan
Nabi Muhammad SAW menjadi contoh paling sempurna sebagai seorang pemimpin yang adil. Hikmah yang dapat kita ambil adalah, pentingnya memperlakukan semua orang secara adil, tanpa memandang suku, ras, dan agama.
4. Ketekunan
Walau Menghadapi berbagai cobaan dan tantangan dalam menjalani kehidupannya, Nabi Muhammad SAW tetap bersikap sabar dan tekun dalam menjalani tugas-tugasnya. Ini mengajarkan kepada kita semua, agar tetap teguh dan bersabar dalam menghadapi ujian kehidupan.
5. Rasa Cinta dan Kasih Sayang
Hikmah terbesar dari semua adalah pesan cinta dan kasih sayang yang diajarkan Nabi Muhammad SAW. Ini merupakan fondasi dari ajaran Islam dan hikmah utama yang bisa kita ambil dari Maulid Nabi.
Peringatan Maulid Nabi menjadi momentum yang baik untuk merenungkan ajaran-ajaran dan hikmah-hikmah ini. Serta mencoba menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Di samping itu, acara kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW dimeriahkan oleh Group Hadroh Putra dari Ponpes Al Istiqomah/YAPIKA Tanjungsari Kecamatan Petanahan Kab. Kebumen.
Dengan mahabbah kepada nabi, semoga perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW. Seluruh warga Smansata dapat mengambil hikmah dari suri katauladanan Nabi Muhammad SAW.
Catatan : Foto2 kegiatan dapat dilihat di Galeri Foto.