Bertempat di Aula SMA Negeri 1 Petanahan, pada hari Rabu, 19 Januari 2022, dilaksanakan kegiatan lepas sambut Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Petanahan, dari Kepala Sekolah lama yaitu H. Budi Hartono, S.Pd, MM untuk di serah terimakan kepada Kepala Sekolah baru yaitu Ibu Dra. Baryatun. Ibu Dra. Baryatun menjabat sebagai kepala sekolah di SMA Negeri 1 Petanahan terhitung mulai tanggal 7 Januari 2022.
Sekedar mereview ulang masa lalu, sebelum menjabat kepala sekolah, Ibu Dra. Baryatun adalah salah satu tenaga pendidik di SMA Negeri 1 Petanahan, pada awal jabatan kepala sekolah, beliu mendapat tugas untuk menjadi kepala sekolah di SMA Negeri 1 Karangsambung selama kurang lebih 7 tahun.
Pelaksanaan lepas sambut dihadiri oleh segenap muspika kecamatan Petanahan, Komite SMA Negeri 1 Petanahan, Dewan guru dan TAS SMA Negeri 1 Petanahan, Komite SMA Negeri 1 Karangsambung, dan dewan guru dan TAS SMA Negeri 1 Karangsambung.
Selama kepemimpinan H. Budi Hartono, S.Pd, MM, banyak suka duka yang sudah kami lalui bersama dan sudah banyak kemajuan yang beliau ciptakan di SMA Negeri 1 Petanahan. Setelah sekian lama berjalan seiring bersama , terimakasih atas banyak bimbingan bapak dan doa kami segenap guru dan TAS SMA Negeri 1 Petanahan semoga Bapak H Budi Hartono, S.Pd, M.M , tetap semangat, sehat, dan memajukan sekolah yang baru.
Selamat datang untuk Ibu Dra. Baryatun di SMA Negeri 1 Petanahan , semoga menjadi sinergi yang kuat untuk kemajuan untuk SMA Negeri 1 Petanahan.